Padagang Ketupat Kebanjiran Untung


ketupat lebaranCirebon - Salah Satu makanan khas saat lebaran tiba adalah ketupat. Namun untuk membuatnya, sekarang tidak perlu menganyam dauna kelapa, banyak pedagang di pasar menjualnya.

Hal itu seperti terlihat di Pasar Kalitanjung, Rabu (7/8/2013). Puluhan pedagang ketupat, berjajaran di trotoar Pasar Kalitanjung seakan menjadi rezeki tahunan, banyak yang menjadi pedagang ketupat dadakan. Tiko misalnya, warga Kel Watubelah ini mendadak jadi pedagang ketupat.

Tiko merasa kebanjiran rejeki ketika Pasar Kalitanjung dibanjiri pembeli menjelang lebaran. Ia mengaku lebih banyak meraup keuntungan dari berjualan ketupat.

“Ya lumayan mas, dengan berjualan ketupat bisa buat beli beras untuk zakatfitrah dan buat persiapan lebaran besok. Saya sudah dua hari berjualan disini, cukup banyak juga yang membelinya, karena ketupat sudah ciri khas lebaran kali mas, jadi selalu habis terjual,” tuturnya.
Share on Google Plus

About ridwan comunity smpn 6

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 komentar:

Post a Comment