Bantuan Pemprov Telah Cair di 12 Desa

Bantuan Pemprov Telah Cair di 12 Desa SUMBER - Sebanyak 390 desa di Kabupaten Cirebon akan mendapat bantuan dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat tahun ini. Namun baru 12 desa yang sudah menerima bantuan Pemprov tersebut.
Hal tersebut disampaikan Kabid Pembangunan Desa melalui Kasubbidnya, Samsul Bahri, kepada Kami, di ruang kerjanya, Selasa (5/3).
Keduabelas desa tersebut berada di Kecamatan Arjawinangun dan Astanajapura.  Untuk di Kecamatan Arjawinangun, bantuan sudah cair di Desa Jungjang, Desa Jungjang Wetan, Desa Sende, dan Desa Karang Sambung. Sedangkan di Kecamatan Astanajapura, meliputi Desa Astanajapura, Desa Buntet, Desa Kendal, Desa Mertapada Kulon, Desa Mertapada Wetan, Desa Japura Kidul, Desa Japura Bakti, dan Desa Munjul.
“Bantuan untuk keduabelas desa tersebut diterima tanggal 18 Februari 2013. Bantuan tersebut dialokasikan untuk pembangunan desa seperti infrastruktur desa. Untuk 368 desa yang lainnya akan cair antara bulan Maret hingga April ini,” jelasnya.
Dijelaskan pula, dari 424 desa/kelurahan yang ada di Kabupaten Cirebon, ada 22 desa tidak dialokasikan mendapatkan bantuan gubernur. “Untuk desa yang belum dialokasikan kami sudah melakukan usulan kepada Pemprov Jabar melalui surat resmi dari bupati agar bisa mendapatkan bantuan serupa,” jelasnya.
Share on Google Plus

About ridwan comunity smpn 6

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 komentar:

Post a Comment